Semarang (ANTARA) - PT Pos Indonesia siap mendistribusikan logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, yang digelar pada tanggal 14 Februari, agar berjalan dengan lancar, aman, dan tiba dengan tepat waktu.

"Kami sebagai operator tentunya sudah menyiapkan diri memenuhi requirement seperti yang disampaikan," kata Direktur Bisnis, Kurir, dan Logistik PT Pos Indonesia Tonggo Marbun di Semarang, Jawa Tengah, Kamis.

Tonggo Marbun mengatakan hal itu usai acara Logistic Day, kegiatan temu pelanggan dan para pemangku kepentingan di wilayah Jawa Tengah, yang digelar PT Pos Indonesia di Semarang.

"Kami siapkan semua, kami integrasikan resources logistics, mulai first milemiddle mile, sampai last mile, dengan shipping line, dengan bus, kereta api, termasuk gudang-gudang," jelas Tonggo.

Baca juga: KPU-LKPP teken kontrak payung pengadaan logistik Pemilu 2024 tahap I

Bahkan, lanjutnya, PT Pos Indonesia juga menyiapkan sistem pelacakan untuk memastikan keamanan dan kelancaran pengiriman logistik Pemilu 2024 agar tiba di lokasi tujuan secara tepat waktu.

Apalagi, distribusi logistik pemilu adalah tugas yang toleransi kesalahannya nol atau tidak boleh terjadi kesalahan, karena berkaitan dengan proses demokrasi di Indonesia.

"Ini harus tepat waktu, (kami) memastikan tidak terjadi keterlambatan karena ini (pemilu) pesta rakyat yang sudah pasti tanggalnya. Misalnya, salah satu penyedia atau pabrik memproduksi hari ini, kami harus siap segera kirim, distribusi ke titik-titik TPS (tempat pemungutan suara) dengan kesiapan armada dan SDM dan akan diterima tepat waktu," jelas Tonggo.

Baca juga: Pos Indonesia Regional I siap distribusikan logistik pemilu di Sumut

Sementara itu, Komisaris Independen Pos Indonesia Condro Kirono menambahkan PT Pos Indonesia sudah melakukan pertemuan dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI.

"Untuk pemilu ini, dari Pos (Indonesia) sudah mengadakan pertemuan di tingkat pusat, yakni dengan KPU dan Bawaslu, karena logistik pemilu harus tepat waktu," kata Condro.

Mantan kapolda Jawa Tengah itu menambahkan bahwa informasi pengiriman logistik pemilu akan diperbarui, termasuk kepada Polri yang memberikan pengamanan dan pengawalan dalam pendistribusian.

"Dalam perjalanannya dilakukan pengawalan oleh Polri, yang bertanggung jawab logistik adalah PT Pos, supaya tepat waktu dan tidak ada kerusakan atau hilangnya logistik pemilu. Kami juga minta kepada regional, provinsi, untuk intens berkomunikasi dengan KPU, Bawaslu provinsi, sampai kodam," ujar Condro Kirono.

Baca juga: KPU pastikan kesiapan logistik Pemilu 2024 selesai tepat waktu

Pewarta: Zuhdiar Laeis
Editor: Fransiska Ninditya
COPYRIGHT © ANTARA 2023