Kita harus bahu-membahu mengajak dan mengingatkan keluarga, saudara, teman ataupun tetangga kita untuk segera mendapatkan vaksin
Jakarta (ANTARA) - Perum Bulog bekerja sama dengan Mulia Health and Dental Care (MHDC) Group menggelar sentra vaksinasi COVID-19 gratis bagi masyarakat umum di Gedung Oryza, Kantor Pusat Bulog, Jakarta, sebagai upaya ikut membantu pemerintah dalam mempercepat pembentukan kekebalan kelompok atau herd immunity dalam skala besar yang sangat diperlukan untuk mengatasi pandemi.

“Saat ini kita semua sedang berpacu dengan waktu untuk mengejar pembentukan kekebalan tubuh secara komunal atau herd immunity yang bisa menjadi benteng kekuatan masyarakat dalam menghadapi pandemi COVID-19. Kita harus bahu-membahu mengajak dan mengingatkan keluarga, saudara, teman ataupun tetangga kita untuk segera mendapatkan vaksin,” kata Dirut Perum Bulog Budi Waseso dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Jumat.

Kegiatan vaksinasi untuk umum itu berlangsung selama tiga hari mulai 5 hingga 7 Agustus 2021 dengan target total mencapai seribu peserta. Diperkirakan sebanyak 300 peserta setiap harinya akan hadir dari warga Jabodetabek.

Mantan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) itu mengatakan, sebagai salah satu komponen bangsa, Bulog mendukung penuh program pemerintah melalui kegiatan Bulog Peduli yang juga menargetkan vaksinasi kepada masyarakat dapat segera terpenuhi, sehingga angka kasus COVID-19 nasional dapat direduksi.

Sementara itu, Direktur MHDC Group Maemunah Ali menjelaskan pihaknya mendukung kegiatan Bulog Peduli, mengingat situasi saat ini memerlukan kerja bersama secara intens dari semua komponen bangsa, termasuk MHDC.

Maemunah menjelaskan bahwa calon peserta vaksin adalah masyarakat yang sudah memenuhi sejumlah syarat seperti memiliki kondisi tubuh sehat, tidak sedang demam, batuk, pilek, dan istirahat cukup. Masyarakat yang tidak dapat melakukan vaksin adalah orang yang memiliki penyakit komorbid yang tidak terkontrol, misalnya, hipertensi, diabetes, autoimun, tiroid, dan kanker.

Program vaksinasi yang digelar ini mendapat antusiasme dari masyarakat. Hal ini terlihat dari jumlah vaksin yang disediakan pada hari pertama vaksinasi sudah terealisasi 99 persen. Semoga program ini ke depannya semakin lancar dan banyak masyarakat yang mau divaksin sehingga diharapkan pandemi dapat terkendali dan situasi di Indonesia bisa kembali pulih.

Baca juga: Bulog pastikan bantuan beras PPKM berkualitas baik
Baca juga: Stok beras di gudang Bulog dan Pasar Induk Cipinang aman tercukupi
Baca juga: Bulog Sultra tuntas salurkan bantuan beras PPKM Mikro 2021

Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Kelik Dewanto
COPYRIGHT © ANTARA 2021