Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo sempat bertemu dan berbincang empat mata dengan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri di ruang tunggu Istana Negara, Jakarta, Selasa.

Hal tersebut tampak dalam video dan foto-foto yang dibagikan Biro Pers Sekretariat Presiden kepada wartawan di Jakarta, Selasa.

Tidak diketahui topik yang dibicarakan keduanya. Namun, berdasarkan keterangan foto yang tertera, perbincangan itu dilakukan sebelum pelantikan Dewan Pengarah, Kepala, dan Wakil Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).

Megawati sendiri hadir di Istana Negara karena dirinya dilantik kembali sebagai Ketua Dewan Pengarah BPIP untuk masa jabatan 2022-2027. Dalam pertemuan tersebut, Jokowi dan Megawati tampak berbincang dalam suasana santai.

Sebagaimana diketahui, Presiden RI Joko Widodo, Selasa, melantik Dewan Pengarah, Kepala, dan Wakil Kepala BPIP periode 2022-2027, yakni:

Ketua Dewan Pengarah: Megawati Soekarnoputri
Wakil Ketua Dewan Pengarah: Try Sutrisno
​​​​​​​Sekretaris Dewan Pengarah: Wisnu Bawa Tenaya
​​​​​​​Anggota Dewan Pengarah: Said Aqil Siradj, Sudhamek AWS, Anangguru Yewangoe, Rikard Bagun, dan Muhammad Amin Abdullah
​​​​​​​Kepala BPIP: Yudian Wahyudi
​​​​​​​Wakil Kepala BPIP: Karjono

​​​​​​​
Baca juga: Pengamat: Jokowi dan Megawati berperan penting di Pilpres
Baca juga: Puan: Silaturahim Megawati-Presiden Jokowi bahas hal strategis
​​​​​​​
Baca juga: Presiden lantik Megawati sebagai Ketua Dewan Pengarah BRIN

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Fransiska Ninditya
COPYRIGHT © ANTARA 2022