Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa bidang politik terjadi di Indonesia pada Rabu (3/8), mulai dari Panglima TNI membuka latihan bersama Super Garuda Shield Tahun 2022, hingga KPU: Dokumen pendaftaran delapan parpol dinyatakan lengkap.

Berikut sajian berita bidang politik yang dirangkum LKBN ANTARA.


Panglima TNI membuka latihan bersama Super Garuda Shield Tahun 2022

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa membuka latihan bersama Super Garuda Shield (SGS) Tahun 2022 dari Pusat Latihan Tempur di Baturaja, Sumatera Selatan, Rabu.

"SGS 2022 merupakan ajang latihan bersama dengan skala yang cukup besar antara Indonesia dan negara-negara sahabat di kawasan Indo-Pasifik," kata Andika.

Selengkapnya baca di sini.


MPR sambut baik Kominfo blokir platform judi online

Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid menyambut baik langkah Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) yang memblokir 15 platform judi online demi melindungi masyarakat dari perbuatan melawan hukum tersebut.

"Sesuai ketentuan konstitusi UUD 1945 Pasal 1 Ayat 3 menyatakan Indonesia adalah negara hukum. Maka negara hadir untuk menegakkan hukum," kata Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu.

Selengkapnya baca di sini.


US Army Pacific apresiasi TNI gelar Super Garuda Shield 2022

Angkatan Darat Pasifik AS atau The United States Army Pacific (US Arpac) mengapresiasi TNI dalam menggelar latihan bersama Super Garuda Shield 2022.

"Terima kasih buat Pemerintah Indonesia dan TNI," kata Jenderal Panglima US Arpac Charles A. Flyn di Pusat Latihan Tempur di Baturaja, Sumatera Selatan, Rabu.

Selengkapnya baca di sini.


Muhaimin: PKB akan daftar ke KPU bersama Gerindra

Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengatakan akan mendaftar sebagai calon peserta Pemilu 2024 bersama dengan Partai Gerindra ke Gedung KPU RI Jakarta pada Senin (8/8).

"Insya Allah pada tanggal 8 Agustus, PKB akan mendaftar sebagai partai politik (calon) peserta pemilu bersama (Partai) Gerindra ke KPU," kata Muhaimin dalam keterangannya di Jakarta, Rabu.

Selengkapnya baca di sini.


KPU: Dokumen pendaftaran delapan parpol dinyatakan lengkap

Komisi Pemilihan Umum RI menjelaskan dokumen pendaftaran delapan dari 11 parpol yang mendaftar telah dinyatakan lengkap dan dapat didaftar.

"Sebanyak delapan partai politik sudah mendaftar dan dinyatakan dokumennya lengkap, PDIP, PKP, PKS, PBB, Perindo, Nasdem, PKN, dan Garuda," kata Anggota KPU RI Idham Holik di Jakarta Rabu.

Selengkapnya baca di sini.

Baca juga: Bappilu Demokrat minta menteri harus mundur jika jadi capres
Baca juga: Jokowi ceritakan isi pertemuan dengan Presiden Zelensky dan Putin

Pewarta: Putu Indah Savitri
Editor: Mulyo Sunyoto
COPYRIGHT © ANTARA 2022