Jakarta (ANTARA) - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono ingin menghasilkan karya infrastruktur berkualitas dalam pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
"Saya ingin kita semua punya semangat yang kuat untuk menjalankan tugas sebaik-baiknya. Kita ingin menghasilkan karya infrastruktur yang berkualitas yang memperhatikan lingkungan," ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu.
Dia menambahkan pembangunan IKN merupakan sejarah baru untuk mewujudkan peradaban baru. "Saya ingin mengimplementasikan betul sejarah baru itu," katanya.
Baca juga: PUPR sebut IKN peluang implementasi hunian cerdas dalam skala besar
Pemerintah melalui Kementerian PUPR telah memulai pembangunan infrastruktur dasar mendukung Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN Nusantara, di Kalimantan Timur. Pekerjaan prasarana dan sarana dasar yang disiapkan meliputi jalan dan jembatan, drainase, intake air baku, serta hunian bagi pekerja dan penyiapan lahan kawasan.
Pembangunan infrastruktur IKN Nusantara dilaksanakan secara bertahap dengan mengusung konsep “Future Smart Forest City of Indonesia” sehingga tetap memperhatikan aspek lingkungan. Pada tahap awal 2022-2024 pembangunan yang akan menjadi prioritas meliputi KIPP seluas 6.671 hektare.
Kementerian PUPR telah memulai pembangunan fisik infrastruktur dasar diantaranya pembangunan bendungan, jalan kerja/logistik IKN, pembangunan Jalan Lingkar Sepaku, Jalan Tol IKN Segmen Karangjoang - Kariangau, Kariangau - Simpang Tempadung, dan Simpang Tempadung - Jembatan Pulau Balang.
Baca juga: BKPM: Presiden ingin beri ketegasan agar investor tak ragu dengan IKN
"Saya ingin kita semua punya semangat yang kuat untuk menjalankan tugas sebaik-baiknya. Kita ingin menghasilkan karya infrastruktur yang berkualitas yang memperhatikan lingkungan," ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu.
Dia menambahkan pembangunan IKN merupakan sejarah baru untuk mewujudkan peradaban baru. "Saya ingin mengimplementasikan betul sejarah baru itu," katanya.
Baca juga: PUPR sebut IKN peluang implementasi hunian cerdas dalam skala besar
Pemerintah melalui Kementerian PUPR telah memulai pembangunan infrastruktur dasar mendukung Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN Nusantara, di Kalimantan Timur. Pekerjaan prasarana dan sarana dasar yang disiapkan meliputi jalan dan jembatan, drainase, intake air baku, serta hunian bagi pekerja dan penyiapan lahan kawasan.
Pembangunan infrastruktur IKN Nusantara dilaksanakan secara bertahap dengan mengusung konsep “Future Smart Forest City of Indonesia” sehingga tetap memperhatikan aspek lingkungan. Pada tahap awal 2022-2024 pembangunan yang akan menjadi prioritas meliputi KIPP seluas 6.671 hektare.
Kementerian PUPR telah memulai pembangunan fisik infrastruktur dasar diantaranya pembangunan bendungan, jalan kerja/logistik IKN, pembangunan Jalan Lingkar Sepaku, Jalan Tol IKN Segmen Karangjoang - Kariangau, Kariangau - Simpang Tempadung, dan Simpang Tempadung - Jembatan Pulau Balang.
Baca juga: BKPM: Presiden ingin beri ketegasan agar investor tak ragu dengan IKN
Pewarta: Aji Cakti
Editor: Risbiani Fardaniah
COPYRIGHT © ANTARA 2022
0 comments:
Post a Comment