Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa politik mewarnai pemberitaan nasional selama sepekan terakhir mulai dari Resolusi 2023 Presiden Jokowi hingga isu perombakan atau “reshuffle” kabinet.
Berikut rangkuman lima peristiwa politik sepekan yang menarik untuk disimak kembali:
1. Resolusi 2023 Presiden Jokowi: Indonesia tak terimbas resesi global
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan bahwa harapan agar Indonesia tidak terkena imbas resesi global sebagai resolusi untuk tahun 2023, demikian disampaikan di sela-sela meninjau Pasar Tanah Abang, Jakarta, Senin.
"Ya, kita berharap Indonesia tidak terkena imbas resesi global. Itu saja," kata Presiden kepada awak media selepas peninjauan.
Selengkapnya di sini
2. PPP: Romahurmuziy miliki kemampuan besarkan partai
Ketua DPP PPP Achmad Baidowi menjelaskan alasan partai nya menunjuk Romahurmuziy atau Romy sebagai Ketua Majelis Pertimbangan PPP, salah satunya karena memiliki kemampuan untuk membesarkan partai.
"Mas Romy di mata teman-teman PPP masih memiliki kemampuan untuk membesarkan dan memberikan kontribusi bagi partai," kata Achmad Baidowi atau Awiek di Jakarta, Selasa.
Selengkapnya di sini
3. Wapres Ma’ruf: Perppu Cipta Kerja untuk perbaiki undang-undang
Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut alasan diterbitkannya Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Cipta Kerja untuk memperbaiki undang-undang sebelumnya.
"Masalah perppu itu saya kira kan memang Undang-undang Cipta Kerja itu kan dianggap ada bermasalah, sehingga perlu diperbaiki," kata Wapres Ma'ruf di Cianjur, Jawa Barat pada Rabu.
Selengkapnya di sini
4. Istri Widji Thukul meninggal dunia
Istri aktivis hak asasi manusia (HAM) Widji Widodo atau Wiji Thukul, Dyah Sujirah, meninggal dunia di usia 55 tahun akibat serangan jantung di RS Hermina, Surakarta, Kamis (5/1).
Juru bicara keluarga, sekaligus sahabat Dyah Sujirah atau Sipon, Hastin Dirgantari saat dikonfirmasi di Surakarta, Jumat, mengatakan sebelum meninggal dunia Sipon sempat mengeluhkan dan sesak napas. Sipon juga diketahui menderita penyakit diabetes, yang sebelum meninggal dunia angka gula darahnya mencapai 500.
Selengkapnya di sini
5. Presiden Jokowi beri sinyal lagi soal “reshuffle” kabinet
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memberi sinyal lagi mengenai rencana perombakan atau reshuffle Kabinet Indonesia Maju dalam waktu dekat.
"Besok," kata Jokowi singkat saat ditanya awak media soal isu reshuffle dalam keterangan pers di sela-sela meninjau kawasan produksi Minyak dan Gas Bumi (Migas) PT Pertamina Hulu Rokan Dumai di Kota Dumai, Riau yang ditayangkan kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden, Kamis.
Selengkapnya di sini
Berikut rangkuman lima peristiwa politik sepekan yang menarik untuk disimak kembali:
1. Resolusi 2023 Presiden Jokowi: Indonesia tak terimbas resesi global
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan bahwa harapan agar Indonesia tidak terkena imbas resesi global sebagai resolusi untuk tahun 2023, demikian disampaikan di sela-sela meninjau Pasar Tanah Abang, Jakarta, Senin.
"Ya, kita berharap Indonesia tidak terkena imbas resesi global. Itu saja," kata Presiden kepada awak media selepas peninjauan.
Selengkapnya di sini
2. PPP: Romahurmuziy miliki kemampuan besarkan partai
Ketua DPP PPP Achmad Baidowi menjelaskan alasan partai nya menunjuk Romahurmuziy atau Romy sebagai Ketua Majelis Pertimbangan PPP, salah satunya karena memiliki kemampuan untuk membesarkan partai.
"Mas Romy di mata teman-teman PPP masih memiliki kemampuan untuk membesarkan dan memberikan kontribusi bagi partai," kata Achmad Baidowi atau Awiek di Jakarta, Selasa.
Selengkapnya di sini
3. Wapres Ma’ruf: Perppu Cipta Kerja untuk perbaiki undang-undang
Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyebut alasan diterbitkannya Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu) Cipta Kerja untuk memperbaiki undang-undang sebelumnya.
"Masalah perppu itu saya kira kan memang Undang-undang Cipta Kerja itu kan dianggap ada bermasalah, sehingga perlu diperbaiki," kata Wapres Ma'ruf di Cianjur, Jawa Barat pada Rabu.
Selengkapnya di sini
4. Istri Widji Thukul meninggal dunia
Istri aktivis hak asasi manusia (HAM) Widji Widodo atau Wiji Thukul, Dyah Sujirah, meninggal dunia di usia 55 tahun akibat serangan jantung di RS Hermina, Surakarta, Kamis (5/1).
Juru bicara keluarga, sekaligus sahabat Dyah Sujirah atau Sipon, Hastin Dirgantari saat dikonfirmasi di Surakarta, Jumat, mengatakan sebelum meninggal dunia Sipon sempat mengeluhkan dan sesak napas. Sipon juga diketahui menderita penyakit diabetes, yang sebelum meninggal dunia angka gula darahnya mencapai 500.
Selengkapnya di sini
5. Presiden Jokowi beri sinyal lagi soal “reshuffle” kabinet
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memberi sinyal lagi mengenai rencana perombakan atau reshuffle Kabinet Indonesia Maju dalam waktu dekat.
"Besok," kata Jokowi singkat saat ditanya awak media soal isu reshuffle dalam keterangan pers di sela-sela meninjau kawasan produksi Minyak dan Gas Bumi (Migas) PT Pertamina Hulu Rokan Dumai di Kota Dumai, Riau yang ditayangkan kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden, Kamis.
Selengkapnya di sini
Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Heru Dwi Suryatmojo
COPYRIGHT © ANTARA 2023
0 comments:
Post a Comment