Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa bidang politik terjadi di Indonesia pada Rabu (22/2), mulai dari Golkar restui pengunduran diri Menpora Zainudin Amali, hingga Presiden Jokowi terima kunjungan kehormatan Menlu China.

Berikut sajian berita bidang politik yang dirangkum LKBN ANTARA.


Golkar restui pengunduran diri Menpora Zainudin Amali

Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono mengatakan Partai Golkar merestui sikap politik Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mundur dari Kabinet Indonesia Maju usai terpilih menjadi Wakil Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

"Ya enggak mungkin kalau enggak merestui, sudah sikap politik beliau dan juga keputusan beliau, karena apa? Karena Pak Zainudin Amali sudah mendapatkan tugas yang sangat penting untuk membereskan PSSI," kata Dave di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu.

Selengkapnya baca di sini.


Jokowi tepis anggapan kebijakan nikel hanya untungkan segelintir pihak

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menepis anggapan bahwa penghentian ekspor bahan mentah untuk nikel hanya menguntungkan segelintir pihak dan menegaskan bahwa bagian dari kebijakan hilirisasi industri pertambangan itu memberi manfaat bagi negara.

Saat membuka Muktar XVIII Pemuda Muhammadiyah di Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu, Presiden menjelaskan bahwa negara mendapatkan banyak penerimaan dari lonjakan nilai perdagangan nikel yang sebelumnya hanya Rp17 triliun menjadi Rp450 triliun pada 2022 setelah larangan ekspor mentah diberlakukan.

Selengkapnya baca di sini.


Surya Paloh: AHY lebih dari pantas menjadi cawapres Anies

​​​​​Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh berpandangan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) merupakan sosok yang lebih dari pantas untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Kalau ditanya pantas, sekali lagi saya katakan, lebih dari pantas," ujar Surya kepada wartawan usai melakukan pertemuan tertutup dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan beberapa jajarannya di Kantor DPP Demokrat, Jakarta, Rabu.

Selengkapnya baca di sini.


PKS akan tentukan Bakal Calon Presiden 2024 pada Kamis

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan menentukan nama Bakal Calon Presiden (Bacapres) 2024 yang diusungnya bertepatan dengan penyelenggaraan Musyawarah Majelis Syura (MMS) VIII di Kantor DPP PKS, Jakarta, Kamis (23/2).

“Mengenai dukungan PKS terkait bacapres akan dibahas di MMS,” kaya Ketua Bidang Humas DPP PKS Ahmad Mabruri dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Rabu.

Selengkapnya baca di sini.


Presiden Jokowi terima kunjungan kehormatan Menlu China

Presiden RI Joko Widodo menerima kunjungan kehormatan Menteri Luar Negeri (Menlu) China Qin Gang di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu.

Menlu RI Retno Marsudi yang turut mendampingi Presiden Jokowi dalam pertemuan tersebut mengatakan bahwa itu adalah kunjungan resmi pertama Menlu Qin Gang setelah dilantik pada Desember lalu.

Selengkapnya baca di sini.

Pewarta: Putu Indah Savitri
Editor: Didik Kusbiantoro
COPYRIGHT © ANTARA 2023